Sekarang Masuk Venesia Harus Beli Tiket

Corner  
Salah satu sudut kota Venesia, Italia. Dok. Republika
Salah satu sudut kota Venesia, Italia. Dok. Republika

Ditulis oleh: Dwina Agustin

ROMA -- Penjualan tiket masuk kota wisata Italia, Venesia, resmi diberlakukan sejak 16 Januari 2024. Pembelian itu berlaku untuk kunjungan pada April.

Pengunjung yang ingin mengunjungi Venesia kini harus memiliki tiket masuk, tidak bisa langsung datang dan menikmati keindahan kota kanalnya. Tindakan ini sebagai bagian dari uji coba yang bertujuan mengendalikan meningkatnya jumlah pengunjung harian yang memadati kota laguna tersebut.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Tiket satu hari dijual seharga lima euro atau kira-kira Rp85 ribu. Pengunjung harus membayar secara daring dengan mengakses situs ini dan akan mendapatkan kode QR yang akan memberikan akses berkunjung.

BACA JUGA: Mengapa Manusia Tertarik Kisah Cinta Romantis?

Biaya masuk harian yang baru akan mulai berlaku mulai 25 April, hari libur nasional di Italia. Tiket akan dijual untuk 10 hari berikutnya dan setelahnya untuk sebagian besar akhir pekan hingga pertengahan Juli.

Wisatawan dapat berkunjung mulai pukul 08.30 hingga 16.00 waktu setempat. Siapapun yang tertangkap tanpa tiket akan dikenakan denda antara 50 euro hingga 300 euro.

Sedangkan penduduk dan orang-orang yang lahir di Venesia serta pelajar, pekerja, dan pemilik rumah di kota tersebut akan dibebaskan dari pembayaran dan pemesanan tiket tersebut. Untuk pengunjung berusia di bawah 14 tahun dan wisatawan dengan pemesanan hotel harus terdaftar dan mendapatkan kode QR, tetapi akses masuk bagi mereka tidak dipungut biaya.

BACA JUGA: Berapa Kali Israel Sebut Hamas di Sidang ICJ?

Tidak akan ada batasan jumlah orang yang memasuki kota, setidaknya pada tahap awal. Pemerintah kota sedang mempelajari efisiensi sistem penerapan tiket masuk tersebut.

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Dunia dalam genggaman

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image